Polsek Parakansalak Dan P2BK Pasang Banner Himbauan Dititik Rawan Longsor

Polri189 views

REPUBLIKAN, Sukabumi- Kapolsek Parakansalak Iptu Dodi Irawan bersama Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pasang banner rawan longsor dibeberapa titik rawan bencana.

Pemasangan banner tersebut sebagai upaya himbauan bagi masyarakat disaat melewati area berpotensi rawan longsor yang ada di wilayah hukum Polsek Parakansalak.

“Kami bersama dengan Kanit Samapta dan Ka Spkt Jaga Maki Regu bersama-sama dengan P2BK Parakansalak melakukan pemasangan rambu peringatan berupa banner di titik-titik yang berpotensi menimbulkan bahaya dengan tujuan agar pengguna jalan dapat berhati-hati ketika melintasi di lokasi tersebut,” ungkapnya, Selasa (17/01/2023).

Lanjutnya, untuk beberapa titik lokasi yang berpotensi rawan longsor dipasangi banner berwarna kuning dengan tulisan ‘Hati-hati daerah rawan longsor’ dan dipasang didaerah yang mudah terlihat oleh masyarakat.

“Mudah-mudahan, dengan adanya banner berisi informasi tersebut, masyarakat bisa lebih waspada disaat melewati area rawan longsor,” harapannya.

Kegiatan ini, sebagai bentuk pengabdian dan pelayanan serta mengayomi masyarakat agar terhindar dari musibah alam.[rt]