Gugum Camat Ciparay Ucapkan Selamat HPN Ke-76, Apresiasi Tema Lingkungan

REPUBLIKAN, Kab. Bandung – Camat Ciparay Gugum Gumilar S. STP, M.Si, menyambut baik Hari Pers Nasional (HPN) 2022 yang tema peringatan kali ini, salah satunya terkait masalah lingkungan hidup.

Gugum menyebut, tema itu sangat relevan dengan kondisi kekinian di kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung, di tengah maraknya pencemaran sampah di Daerah Aliran Sungai Citarum akibat rusaknya lingkungan alam.

“Sangat cocok barangkali pagi ini kami bersama Relawan BBBS (Bandung Bedas Bersih Sampah) yang dikordinatori kang Ahmad yang melakukan bersih-bersih sampah di sungai atau irigasi dekat komplek Ciparay Indah dan kami juga berada dalam kondisi bagaimana kita Masyarakat terkait pentingnya penanganan sampah itu”,Gugum, Kamis (10/2/2022)

“Mudah-mudahan rekan media juga bisa terus lebih profesional dan juga membantu menjadi mitra pemerintahan dalam rangka pembangunan yang lebih maju “,Ucapnya.

Tak kalah penting, lanjut dia, pers pun memiliki tanggung jawab besar sebagai agen kebudayaan. Menurutnya, pers juga menentukan kemana sebuah peradaban akan dibawa, “Karena pers-lah yang memproduksi dan menyebarkan berbagai macam nilai-nilai keluhuran, keagungan peradaban yang hidup di masyarakat kita,” jelasnya.

Maka itulah, masih kata Gugum, agar masyarakat memperoleh berita yang baik, ” Selamat Hari Pers Nasional Tahun 2022. Semoga pers tumbuh makin sehat, profesional, berkualitas, Jaya dan ikut berperan memperkuat kesejahteraan dan mencerdaskan masyarakat serta kehidupan berbangsa,” Tuturnya.[red]

Comment